Jumat, 13 Desember 2019

MEMBUAT BOOTABLE USB KALI LINUX


 Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi pengalaman tentang membuat bootable kali linux.

Dari pertama saya belajar komputer saya menggunaka OS Windows karena memang di sekolah diajari windows. Namun setelah bisa mengoprasikan Windows dan sedikit tau tentang program ternyata membuat satu projec program kecil yang berukutan Kb itu sangatlah sulit dan menghabiskan banyak waktu, apalagi dengan Windows yang ukuran filenya sangat besar bahkan mencapai GB. Maka tak heran jika Windows original itu harganya mahal, Namun setelah saya tahu akan program bahwa harga Windows tidaklah mahal, mengingat pengerjaannya yang membutuhkan banyak waktu dan menghabiskan biaya yang tidak sedikit. Lalu saya ingat dengan kata-kata orang tua saya " jika ingin dihargai orang lain maka hargailah orang lain termasuk karyanya ".
 Jadi mulai saat ini saya akan menggunakan OS Windows yang original. Namun dengan latar belakang saya yaitu orang dibawah rata-rata bukan orang yang tajir, maka saya memutuskan untuk berali ke OS Linux yaitu OS yang GRATIS DAN OPEN SOURCE.

Pada saat pertama kali saya ingin menginstal os linux wow sangat bingung dan tak tau mau kemana karena Linux itu sendiri banyak sekali yang saya tidak bisa menyebut satu. Monggo bagi semuanya yang ingin download langsung menuju web resminya https://www.linux.org/.
 Yang pada akhirnya saya memutuskan untuk meninstal Kali linux. Ternyata
Kali linux pun ada beberapa versi. karena saya orang yang bodoh dan tidak tau bahasa inggris sama sekali lalu saya translate ke google translate. Dan ternyata dari beberapa versi Kali linux itu yang beda hanya tampilannya saja atau desktopnya asal bukan yang versi Light. kalau versi Light itu beda dengan yang lain ukuranya sangat kecil dibanding yang lain karena memang yang versiLight tools di dalamnya tidak komplit.
 Oke kembali ke topik karena judulnya Membuat bootable flasdisk kali linux maka alat yang dibutuhkan adalah :
1. PC / Laptop tentunya.
2. Memori / Fashdisk.
3. Koneksi internet.
4. OS Kali linux yang bisa download di Link di atas yaitu web resminya.
5. Rufus yang bisa download DISINI.
 Mengapa menggunakan rufus kan banyak aplikasi lain selain rufus ?
Karena Rufus sangat mudah digunakan, ukuran sangat kecil namun memiliki manfaat yang besar.

Setelah semua peralatan tersedia langsung evakuasi ☺😁.

1. Tancapkan Memori / Fashdisk ke PC / Laptop.
2. Buka Aplikasi Rufus sehingga tampil seperti gambar di bawah ini :


 3. Dibagian atas pada menu Device arahkan ke Usb / Memori yang ingin dijadikan bootable  dengan cara klik tanda panah turun dan pilih Disk Usb yang dikehendaki.

 

 4. Pada menu selanjunta yaitu Boot selection pilih Disk or ISO image (please select) dan selanjutnya Klik menu SELECT
 5. Dan arahkan pada file ISO yang sudah didownload lalu klik Open


6. Pada menu selanjutnya yaitu : Partition scheme pilih MBR dan Target system pilih BIOS or UEFI
 Dan pada menu Format Options yaitu di menu File system pilih FAT32(Default), Dan Cluster size pilih nilai yang belakangnya ada tulisa (Default)

7. Setelah semua setingan sudah benar baru klik START maka proses akan berjalan pastikan anda mempunyai koneksi Internet karena ada beberapa versi linux yang membutuhkan koneksi meskipun cuma sebentar.

8. Setelah klik START maka akan muncul notifikasi seperti di bawah ini dan centang / pilih yang Write in DD image mode lalu klik OK


9.  Setelah itu maka akan muncul notifikasi lagi yaitu pemberi tahuan bahwa proses akan dimulai dan mengFORMAT disk / USB yang dipilih tadi.
  jika sudah yakin lalu klik OK


10. Proses sedang berjalan


 Tunggu hingga ada notifikasi selesai.
Setelah selesai eject memori / flashdisk dari pc / laptop. dan sekarang sekarang memori / flashdisk sudah menjadi bootable atau Kali linux Intaller.

NB : UNTUK FLASHDISK YANG SUDAH DI WRITE / SUDAH JADI BOOTABLE KADANG TIDAK TERBACA OLEH SYSTEM WINDOWS.
 BIASANYA MINTA DIFORMAT JIKA DICOLOKIN KE SYSTEM WINDOWS, TERUS APA YANG HARUS DILAKUKAN ?.
 JANGAN MENGFORMAT FLASHDISK KARENA MESKIPUN TIDAK TERBACA OLEH WINDOWS TAPI BISA UNTUK INSTALL KALI LINUX DAN TERBACA PADA SYSTEM LINUX.

Cukup sekian dan terimakasih

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


















































MEMBUAT BOT USB LINUX




























7 komentar: